Polsek Sekadau Hulu Menggandeng masyarakat Gelar Bakti Sosial

Editor: Admin author photo
SEKADAU, senentang.id - Ruas jalan provinsi Sekadau - Rawak mengalami kerusakan cukup parah dibeberapa titik. Hal tersebut sangat membahayakan pengendara roda dua dan empat. Polsek Sekadau Hulu beserta jajarannya bekerjasama dengan unsur Forkopimca Sekadau Hulu.

"Kami Gotong - Royong dibantu Anggota Polsek Sekadau Hulu, masyarakat Desa Rawak Hilir dan Desa Rawak Hulu menimbun lubang diruas jalan provinsi tersebut tepatnya di jalan Merdeka Timur dan daerah Lamau, yang merupakan penghubung dengan sejumlah kecamatan diantaranya Nanga Taman, Nanga Mahap dan sekitarnya," kata Kapolsek Sekadau Hulu, IPDA Sudarsono.

IPDA Sudarsono mengatakan, penimbunan menggunakan material tanah campur kerikil. 
Dengan tujuan, mencegah terjadinya laka lantas. 

Sudarsono menuturkan, ada beberapa titik ruas jalan yang mengalami rusak parah. Terlihat seperti di Sejirak, Lamau dan sekitaran Sekadau Hulu itu sendiri. 

"Jalan rusak menjadi salah satu faktor penyebab terjadinya laka lantas sehingga kami dari pihak Kapolsek Sekadau Hulu berinisiatif menimbun jalan berlubang di beberapa titik ruas jalan tersebu. Dengan harapan mampu meminimalisir laka lantas," ujarnya.

Selain itu kata Kapolsek, upaya mencegah terjadinya laka lantas, Polsek Sekadau Hulu sudah memasang papan imbauan di beberapa titik daerah rawan laka lantas. Terutama jalan menikung tajam. 

"Warga masyarakat agar berhati - hati saat melewatinya, utamakan keselamatan sebagai prioritas," Pesan Kapolsek Sekadau Hulu IPDA Sudarsono.

Penulis :Meri Cintya
Editor: Asmuni 
Share:
Komentar

Berita Terkini