Ditengah Pandemi, RM Sam Romi Mampu Habiskan 100 Porsi Tongseng Kambing Per Hari

Editor: Admin author photo
SEKADAU, senentang.id - Dalam kondisi pandemi Covid-19 dan melemahnya perekonomian saat ini, para pengusaha kuliner dan Rumah Makan juga mengalami penurunan omset. 

Lain halnya dengan Kang Romi Trisno, salah satu pemilik Rumah Makan, RM Sam Romi, yang beralamat di Jalan Merdeka Barat mengatakan, Rumah Makan miliknya, mampu menghabiskan 80 sampai 100 porsi menu Tongseng Kambing dalam sehari dan mampu meraup keuntungan Rp3 Juta per hari. 

"Untuk menu Tongseng Kambing, dalam sehari kita mampu menghabiskan 80 sampai 100
Porsi. Menu lainya seperti pecel bebek, gulai kambing, hanya mampu 20 sampai 30 porsi dalam sehari," kata Romi kepada senentang.id, Rabu (8/7).

"Memang, berbeda dengan sebelum wabah Covid-19. Sebelum pandemi, kita bahkan mampu meraup keuntungan hingga 4 - 5 Juta dalam sehari," tambahnya. 

Kang Romi berharap dengan adanya Normal baru (New Normal) aktivitas perekonomian kembali berjalan seperti biasanya. (Iwan)

Editor: Asmuni 
Share:
Komentar

Berita Terkini