BKSN Sekadau Siap Digelar

Editor: Redaksi author photo

Bupati Sekadau, Aron saat meninjau lokasi kegiatan BKSN Sekadau sekaligus menyerahkan bantuan Masker dan Handsanitizer kepada panitia. Foto:yati
Sekadau Kalbar, Senentang.id - Pastikan persiapan kegiatan Bulan Kitab Suci Nasional (BKSN) Kabupaten Sekadau tahun 2022 yang akan dibuka mulai besok, Rabu 28 September di Rumah Betang Youth Center Sekadau, Bupati Sekadau, Aron melakukan Peninjauan ke lapangan. 

Di wawancara usai peninjauan, Bupati Sekadau, Aron mengatakan, sejauh ini sesuai dengan pengamatan pada persiapan acara BKSN cukup berjalan dengan baik dan bagus.

"Tadi kami sudah berkoordinasi dengan panitia. Untuk kegiatan BKSN besok mereka sudah siap dalam rangka pawai dan acara BKSN di Kabupaten Sekadau," kata Aron kepada wartawan, Selasa (27/9/2022).

"Untuk itu, kami juga meminta kepada panitia untuk berkoordinasi dengan pihak keamanan agar semua kegiatan BKSN besok terutama kegiatan pembukaan dapat berjalan dengan baik dan lancar," tambahnya.

"Pemerintah Kabupaten Sekadau juga sudah menyerahkan bantuan berupa masker dan juga Handsanitizer untuk acara BKSN besok, dan tentunya kami berharap agar kegiatan BKSN ini dapat berjalan dengan baik dan lancar," tutup Bupati Aron.

Pada kesempatan yang sama, Ketua Panitia Pelaksana BKSN, Gregorius Rigen mengatakan, untuk persiapan BKSN besok, sejauh ini sudah 90 persen, meskipun ada beberapa yang belum tetapi sore ini pasti sudah selesai.

"Tentunya, kami dari pihak panitia merasa sangat senang dan antusias masyarakat juga sangat tinggi sekali untuk mengikuti kegiatan BKSN ini, karena kegiatan BKSN ini sudah sangat di rindukan masyarakat karena sebelumnya kita tidak bisa melaksanakan kegiatan ini dikarenakan adanya Pandemi Covid-19," katanya.

"Untuk kegiatan BKSN ini akan di mulai pada tanggal 28 September sampai dengan tanggal 1 Oktober tahun 2022," jelasnya. 

Rigen me jelasnya, beberapa rangkaian kegiatan besok yaitu acara Opening Seremoni dan dilanjutkan dengan Pawai Carnaval yang akan di kawal oleh pihak kepolisian.

"Untuk itu, kami juga berharap agar kegiatan BKSN ini dapat berjalan dengan baik dan lancar," pungkasnya.(yt/as)

Share:
Komentar

Berita Terkini