Sekadau Kalbar, (Senentang.id) - Polres Sekadau menggelar kegiatan layanan kesehatan gratis di Desa Tanjung, Kecamatan Sekadau Hilir, Jumat (22/11/2024), yang mendapat sambutan positif dari warga dan apresiasi dari pemerintah desa.layanan kesehatan gratis di Desa Tanjung. (Foto:yt)
Kepala Desa Tanjung, Syamsudin, menyampaikan rasa terima kasih atas inisiatif ini.
“Program seperti ini sangat dibutuhkan oleh masyarakat kami. Warga merasa terbantu, apalagi layanan ini gratis dan mudah diakses,” ungkap Syamsudin.
Kegiatan ini merupakan bagian dari program Cooling System Pilkada 2024, yang bertujuan menjaga stabilitas sosial selama masa pemilihan.
Polres Sekadau bekerja sama dengan Dinas Kesehatan, RSUD Sekadau, dan Puskesmas Sekadau Hilir untuk menyediakan pemeriksaan kesehatan lengkap, termasuk layanan gigi dan perawatan ibu hamil.
Kasi Humas Polres Sekadau AKP Agus Junaidi menjelaskan kegiatan ini menunjukkan bahwa polisi tidak hanya bertugas menegakkan hukum, tetapi juga hadir sebagai mitra masyarakat yang peduli.
Antusiasme warga sangat tinggi, dengan 171 peserta memanfaatkan layanan ini. Selain pemeriksaan, Polres Sekadau juga memberikan bingkisan kepada warga yang hadir.
Menjelang Pilkada 2024, Polres Sekadau mengimbau warga untuk menggunakan hak pilih secara bijak dan menjaga suasana damai.
“Kami berharap kegiatan ini dapat mempererat hubungan baik antara polisi dan masyarakat sekaligus mendukung suksesnya pemilu mendatang,” ujar AKP Agus.