Personil Denzibang 1/Stg Jadi Kakak Pembina Pramuka di SMK Muhamadiyah Sintang

Editor: Redaksi author photo


Sintang, Senentang.id - Personil Denzibang 1/Stg, Sertu Tri Hendro dan Serda Ismail ikut serta dalam memberikan pembekalan serta pelatihan Krida Pionerring kepada anggota Pramuka dari SMK Muhammadiyah Sintang, yang diadakan di Makorem 121/Abw Sintang Sabtu (12/6/2021).

Kegiatan ini diikuti 60 Siswa siswi dari SMK Muhammadiyah Sintang,sebagai salah satu bentuk pembinaan syarat kecakapan khusus Saka Wira Kartika yang diadakan oleh Korem 121/Abw.

Menurut Koordinator Materi Pionerring, Sertu Tri Hendro, Latihan pionerring ini bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan keterampilan bagi anggota Pramuka sebagai penerapan aplikasi di lapangan.
Sedangkan tujuan lain latihan penyelamatan ini, lanjutnya, sebagai sarana dalam menjalin persaudaraan dan interaksi antar siswa.

"Program ini sebagai upaya dalam memberikan kegiatan positif bagi kaum generasi muda, khususnya bagi anggota Pramuka serta membentuk kepribadian yang baik dalam mengahadapi pengaruh negatif saat ini"katanya.

Latihan yang diberikan dalam Krida Pionerring ini berupa materi tali temali, dan para siswa diperbolehkan untuk mencobanya, tentunya dalam latihan ini kami sangat mengutamakan faktor keamanan dan keselamatan.

Ridho Rahmadani, salah satu anggota Pramuka mengaku, sangat senang dengan kegiatan latihan yang diberikan oleh Kakak Pembina dari Korem dan Denzibang 1/Stg.

"Selain kegiatan ini menjadi pengalaman yang tak terlupakan saat melakukan praktek yang diberikan, kami juga bisa berinteraksi dengan Kakak-kakak pembina dari TNI serta banyak mendapatkan tambahan materi yang sangat aplikatif yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-hari," katanya. (rilis)

Share:
Komentar

Berita Terkini