Saparani: Kami Mendukung RA Sebagai Ucapan Terimakasih Atas Masjid Agung

Editor: Redaksi author photo

Saparani 

SEKADAU, Senentang.id - Berdirinya Masjid Agung Sultan Anum di Kabupaten Sekadau akan menjadi salah satu Icon Kabupaten Sekadau. Hal tersebut menjadi alasan salah seorang Tokoh pemuda di Madya, Seberang Kapuas Sekadau, Saparani, mendukung Rupinus dan Aloysius sebagai calon Bupati dan wakil Bupati Sekadau Pilkada 2020. 


Oleh karena itu, kepada wartawan, Saparani, salah seorang tokoh pemuda mengatakan, tidak ada pilihan lain selain memilih kembali Rupinus dan Aloysius, sebagai Bupati Sekadau, sebagai bentuk ucapan terimakasih.


"Saya selaku pribadi, sebagai masyarakat Muslim, sangat berterimakasih kepada Pemerintah Kabupaten Sekadau yang pada saat itu, di realisasikan oleh bapak Bupati kita Rupinus, dalam hal pembangunan Masjid Agung Sultan Anum, yang kelak akan menjadi Islamic Center di Sekadau," kata Saparani


"Tak ada yang bisa kita lakukan selain memilih kembali pasangan nomor urut 2, Rupinus-Aloysius sebagai Bupati dan Wakil Bupati Sekadau, pada 9 Desember nanti," jelasnya


"Saya juga mengajak masyarakat Muslim di sekadau, bahwa inilah satu - satunya cara untuk kita berterimakasih atas di bangunnya rumah Allah tersebut," ajak Saparani 


Saparani menyebut, meski pembangunan Masjid Agung tersebut melampaui waktu yang di tentukan, namun, jika tanpa kebijakan mereka berdua (Rupinus-Aloysius) tidak akan ada dana untuk pembangunan Masjid tersebut. 


"Mereka berdua (Rupinus-Aloysius) memang bukan Muslim, tapi mereka memiliki kewajiban dalam membangun dan apa yang mereka buat sudah cukup membuktikan kalau mereka memiliki jiwa pemimpin," ungkap Saparani salah seorang tokoh pemuda di Sebrang Kapuas ini (tim)

Share:
Komentar

Berita Terkini