Star Market Sekadau Resmi Dibuka

Editor: Redaksi author photo

Pengguntingan pita oleh Bupati Sekadau, Aron pada peresmian Star Market Sekadau 

Sekadau Kalbar, senentang.id - Bupati Sekadau membuka Garand pusat perbelanjaan (Star market) Sekadau, bertempat di Jalan Pasar Pantai Kapuas Komplek pasar Sekadau. Rabu (7/7)


Peresmian ditandai dengan pengguntingan pita oleh Bupati Sekadau, Aron. 


Pimpinan Star Market Sekadau yang juga pemilik, Riki mengatakan, Star Market tersebut selain sebagai tempat perbelanjaan juga sebagai tempat hiburan, tempat olahraga, tempat bermain anak, kuliner dan tempat santai.


"Star Market tersebut memiliki 5 lantai terdiri dari, lantai pertama, pusat perbelanjaan, lantai dua untuk permainan anak, ketiga sarana olahraga, keempat tempat kuliner dan cafe dan kelima, untuk rekreasi," jelasnya 


"Tujuan dan sasaran pembangunan Star Market diharapkan dapat menyediakan fasilitas perdagangan serta untuk meningkatkan kualitas perdagangan untuk mendukung kelancaran distribusi barang, kebutuhan pokok, barang oenting dan strategis di Kabupaten Sekadau," tambahnya 


Kepala Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan, Emanuel mengatakan, dengan adanya swalayan baru tersebut, ia berharap agar bisa melayani masyarakat secara optimal, dengan memberikan pelayanan kebutuhan dasar pangan yang baik.


"Dengan di bukanya pusat perbelanjaan ini (Star Market) harapannya mampu memberikan kontribusi dalam penyerapan tenaga kerja yang cukup banyak guna membantu masyarakat Sekadau dalam mencari kerja," harapnya. 


"Semoga hadirnya toko modern ini, pihak (Star Market) bisa bekerja sama dengan pelaku usaha UMKM di kabupaten Sekadau dan semoga bisa membantu untuk pelaku usaha UMKM dengan cara di titipkan di toko-toko," harapnya.


Dalam kesempatan tersebut, Bupati Sekadau Aron mengucapkan terimakasih kepada pihak yang telah membangun Star Market di Kabupaten Sekadau. 


"Kami selaku pemerintah daerah tentu memberikan support. Kita juga akan mempermudah dalam memberikan izin kepada pelaku-pelaku usaha, bagaimana investasi akan berkembang di Kabupaten Sekadau dengan baik," ungkapnya. 


"Tentu ini menjadi peluang bapak/ibu warga sekadau yang mau berinvestasi di Sekadau tentu kami mendorong. Karna kita melihat beberapa usaha di Kabupaten Sekadau ini salah satunya Indomaret tidak pernah sepi. Artinya perputaran perekonomian di Kabupaten Sekadau sangat menjanjikan," tambahnya 


Berkaitan dengan pandemi Covid-19 dan untuk mengantisipasi lonjakan pengunjung, Bupati Sekadau meminta kepada pemilik Star Market untuk menerapkan protokol kesehatan (Prokes). Ia juga juga meminta kepada Dinas Koperasi UKM dan Perdagangan Kabupaten Sekadau untuk monitor dalam beberapa hari kedepan.


Hadir dalam kegiatan tersebut, Kepala SKPD, Forkopimda, Camat Sekadau Hilir tokoh masyarakat dan undangan. (tim) 


Share:
Komentar

Berita Terkini